Pages

Monday, August 27, 2018

Pakai Cip Galaxy S9, Ponsel China Dibanderol Sepertiga Harga

Meski pakai chipset yang sama, Pocophone F1 dibanderol sepertiga harga Samsung S9 Plus. Jika S9 Plus dijual Rp14,5 juta, maka Pocophone hanya dilego Rp4,5 juta saja untuk varian RAM 6 GB dan ROM 64 GB.

Bandingkan juga dengan Samsung Galaxy Note 9 dengan otak yang sama dibanderol dengan harga Rp13,5 juta (128 GB) dan Rp18 juta (512 GB). Tentu Poco F1 ini memberikan harga yang murah dengan performa dahsyat.

Sementara untuk varian dengan RAM 6 GB dan ROM 128 GB dijual Rp 5 juta dan varian Armored Edition (RAM 6 GB dan ROM 128 GB) dibanderol dengan harga Rp 5,2 juta.

"Ini chipset terbaik di Indonesia. Karena penggunaan 10 nm FinFet, 2,8 Ghz CPU tercepat. Dan GPU 30 persen lebih cepat, ini akan membuat gim anda terbang," Head of Pocophone Alvin Tse saat peluncuran Pocophone F1 di bilangan Grogol, Jakarta Selatan, Senin (27/8).

Kemampuan AI disebutkan bisa meningkatan perfoma Pocophone F1 hingga 300 persen. AI juga bisa mengatur pendinginan perangkat dengan teknologi liquid cool.

"Kami menjaga performa panas di teknologi pendingin kami agar tidak lag. Kami panggil ponsel ini Master of Speed dengan performa GPU dan CPU nya," kata Alvin.

Xiaomi membenamkan RAM LPPDR 4, yakni 6 GB dan 8 GB. Xiaomi mengombinasikan RAM gembrot tersebut dengan tiga varian ROM, yakni 64 GB, 128 GB, dan 256 GB.


Poco F1 Dengan Bentang Layar IPS LCD

6,18 inci dengan resolusi FHD+ (1080 x 2246) dan aspek rasionya 18,7:9. Dengan ratio contrast 1500:1 dan tingkat kecerahan layar mencapai 500 nits.

"Kami fokus terhadap merek produk yang terfokus pada performa. Performa penting dan kecepatan juga penting. Penggunaan sehari hari tanpa lag itu penting," kata Alvin

Baterai yang disematkan Xiaomi ke Poco F1 juga besar, yakni 4000 mAh dengan fitur Quick Charge 3 dari Qualcomm. Xiaomi mengklaim baterai bisa bertahan 8 jam lebih untuk bermain gim tanpa henti.

Poco F1 juga disenjantai dengan kombinasi dual kamera belakang yang beresolusi 12MP (f/1.9) dan 5MP (f/1.9). Kamera depannya beresolusi 20 MP yang memiliki kemampuan bokeh dan facial recognition.

Kamera Poco F1 juga disematkan teknologi kecerdasan buatan (AI). AI ini memiliki kemampuan untuk mengenail 206 adegan foto dalam 25 kategori yang berbeda. Untuk kamera depannya mampu mengenali 10 adegan yang berbeda. Xiaomi memiliki antar muka MIUI 9.6 berbasis Android Oreo 8. 1.

Poco F1 tersedia dengan pelindung bodi terbuat dari polycarbonate dengan warna Graphite Black, Steel Blue, Rosso Red dan Armored Edition. Armored Edition sendiri terbuat dari bahan kevlar yang biasa digunakan untuk rompi anti peluru, industri penerbangan hingga sepeda.

"Kami impor dari Amerika bahannya Ini digunakan di luar angkasa dan digunakan untuk rompi anti peluru, sangat kuat dan tahan panas," ujar Alvin.

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2PbfEH0

No comments:

Post a Comment