Dia mencuitkan rencana konferensi pers tersebut dalam bahasa Jepang.
"Saya sedang bersiap-siap untuk mengatakan kebenaran mengenai hal yang terjadi. Saya akan mengadakan konferensi pers pada Kamis, 11 April 2019," cuitnya.
[Gambas:Twitter]
Tak lama setelah cuitan tersebut, akun Ghosn mendapatkan tanda centang biru dan menandakan akun terverifikasi.
Dilansir dari AFP, kantor pengacara Ghosn di Tokyo mengungkapkan tidak memiliki informasi mengenai rencana konferensi pers tersebut.
Jika benar, konferensi pers ini akan menjadi yang pertama kalinya bagi Ghosn berbicara kepada media.
Dia menghabiskan lebih dari 100 hari di tahanan setelah penangkapannya yang mengejutkan di bandara Tokyo pada 19 November, dan membantah tuduhan terhadapnya.
[Gambas:Video CNN] (age)
No comments:
Post a Comment