Pages

Tuesday, October 1, 2019

'Frozen 2' Tunjuk Panic! At The Disco Bawa Ulang Lagu Tema

Jakarta, CNN Indonesia -- Lagu tema Frozen 2 akan diramaikan oleh aksi band. Akun Twitter The Walt Disney Company mengumumkan akan ada dua band dan satu musisi yang membawakan ulang lagu tema Frozen 2.

Dua band tersebut adalah Weezer dan Panic! At The Disco. Weezer kebagian membawakan ulang lagu Lost In The Woods, sementara Panic! At The Disco membawakan ulang lagu Into The Unknown.

Selain dua band tersebut, musisi yang akan membawakan ulang lagu tema Frozen 2 adalah Kacey Musgraves. Wanita berusia 31 tahun ini kebagian membawakan lagu All Is Found.

Tiga lagu tema tersebut akan diputar pada bagian kredit di akhir film, seperti pada film-film lainnya.

Frozen 2 dijadwalkan rilis November mendatang. Sekuel dari film Frozen ini akan bercerita tentang teka-teki di balik hidup sang karakter utama Elsa.

Disney mengungkapkan Frozen 2 juga akan menjawab asal kekuatan serta keberadaan orangtua Elsa. Di sisi lain, kelanjutan ini menjadi sebuah kelengkapan bagi kisah yang telah dihadirkan di film pertama.

Sebelumnya, muncul teori bahwa Elsa memiliki kekuatan karena faktor dari sang ibu. Teori lain menyebutkan Elsa adalah satu dari empat putri dengan kekuatan super yang masing-masing memiliki kekuatan dari musim berbeda.

Dalam trailer yang dirilis September lalu terlihat Anna dan Elsa masih bocah. Keduanya diceritakan sebuah dongeng oleh ayah mereka tentang hutan ajaib yang berisi sihir.

Adegan kemudian berpindah ketika Anna dan Elsa dewasa. Elsa kerap bermimpi buruk dan rindu akan Anna. Namun suatu kali, sesuatu yang buruk terjadi di Kerajaan Arendelle yang memaksa semua orang pergi.

Elsa pun harus turun tangan menangani segala hal ganjil yang terjadi di daerahnya. Tindakan itu mengantarkan ia ke sebuah tempat jauh di Utara yang diduga lokasi hutan ajaib berada.

Ia bersama Anna dan teman-temannya pun dengan ajaib masuk ke hutan tersebut. Mereka pun tak bisa dipercaya oleh masyarakat di dalamnya bahwa Elsa cs bisa masuk ke hutan.

[Gambas:Youtube] (adp/end)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2nDhOXE

No comments:

Post a Comment