Pages

Saturday, May 4, 2019

VIDEO: Lensa Nikon Z dan R Tawarkan 'Mounting' Diameter 55 mm

Quick Look

Tim CNN Indonesia, CNN Indonesia | Sabtu, 04/05/2019 13:47 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Nikon meluncurkan lensa teranyar dari jajaran lensa Nikon Z.

Nikkor Z 24-70mm dan Nikkor Z 14-30mm ultra wide angle zoom. Kedua lensa memiliki mounting berdiameter 55 mm dan menjadi yang terbesar yang pernah ada.

Diameter mounting membuat lensa bisa menghadirkan gambar dengan kualitas dan pencahayaan yang baik. Mounting 55 mm menghasilkan ketajaman membuat ketajaman gambar yang merata mulai dari tengah hingga ke sisi kanan dan kiri.

Nikkor Z 24-70mm dibekali aperture maksimal f 2/8. Nikkor Z 14-30mm memiliki bukaan diafragma maksimal f 4.

Nikkor Z 24-70mm menggunakan lensa yang dilapisi Arneo Coat. Teknologi ini mampu menekan efek cahaya suar hingga efek bayangan hantu.

Lensa Nikkor Z 14-30mm menggunakan teknologi Nano Crystal Coat yang memungkinkan pengambilan foto siluet dengan cahaya belakang.

Teknologi ini bisa mencegah timbulnya reflleksi dalam kondisi backlight hingga kilatan cahaya.

Kedua lensa akan mulai dijual 4 Mei 2019. Nikkor Z 14-30mm Rp19,9 juta. Nikkor Z 24-70mm dibanderol Rp31,9 juta.

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2VfUcI2

No comments:

Post a Comment