Pages

Friday, August 31, 2018

Jokowi Suguhkan Pisang Goreng dan Colenak untuk PM Australia

Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo menyambut hangat kehadiran Scott Morrison pertama kalinya ke Indonesia hari ini dengan menyuguhkan pisang goreng dan tapai bakar bagi sang Perdana Menteri Australia.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan bahwa suguhan itu disajikan saat Jokowi mengajak Morrison ke Grand Garden Resto dan Cafe di Kompleks Kebun Raya Bogor.

"Makanan ringannya pisang goreng, colenak, dan tahu isi udang. Minumannya teh, kopi hitam, dan wedang jahe madu," kata Bey kepada CNNIndonesia.com, Jumat (31/8).

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, Jokowi dan Morrison terlihat santai, melepaskan jas yang telah dikenakan selama proses kenegaraan sedari siang tadi.

Morrison, dalam pernyataan resminya, mengapresiasi sambutan hangat yang diberikan pemerintah Indonesia. Seperti biasa, Jokowi menyambut tamu negara melalui upacara yang dimeriahkan pasukan nusantara dan anak sekolah berpakaian nusantara.

Saat itu, Morrison bahkan sempat mengajak seorang anak toss. Ia pun tertawa ketika anak laki-laki itu menyambut tangan Pemimpin Partai Liberal ini.

"Saya berterima kasih atas sambutan hangat dan pribadi yang diberikan. Saya pikir kami akan melakukan banyak hal bersama," tutur Morrison.

Ia mengatakan kedekatan hubungan membuatnya memilih Indonesia sebagai negara pertama yang dikunjungi setelah resmi terpilih akhir pekan lalu.

"Saya percaya hari ini kami memulai pertemanan yang sama pentingnya ketika dengan PM sebelumnya Malcolm Turbull dan saya menantikan perkembangan dan peningkatan hubungan ini," ucap Morrison.

Jokowi sendiri mengaku sudah berkomunikasi bahkan sehari setelah Morrison resmi menjabat Perdana Menteri Australia.

"Saya dan Perdana Menteri berbicara melalui telepon 24 Agustus, sehari setelah pelantikan. Indonesia mendapatkan kehormatan menjadi negara pertama dikunjungi Perdana Menteri," kata Jokowi.

Jokowi berpendapat hal itu menunjukkan keseriusan pemerintah Australia meningkatkan hubungan bilateral bersama Indonesia untuk saling menghormati dan menguntungkan.

Australia, kata Jokowi, merupakan mitra penting bagi Indonesia di kawasan, serta bagi Asia.

Beberapa hal dibahas dalam pertemuan dua kepala pemerintahan, salah satunya mengenai penghormatan hukum internasional.

"Kami menekankan pentingnya penghormatan hukum internasional dan penghormatan kedaulatan masing-masing negara," kata mantan Wali Kota Solo itu.

Kedua negara juga sepakat meningkatkan kerja sama dalam bidang keamanan, termasuk sektor siber, dan penanganan isu kawasan serta perbatasan, juga terorisme.

Indonesia dan Australia sepakat meningkatkan kerja sama bidang ekonomi kreatif yang diresmikan dalam penandatanganan nota kesepahaman (Memorandum of Understanding).

"Saya yakin kunjungan ini sangat bermanfaat bagi peningkatan hubungan Indonesia dan Australia," tutur Jokowi. (has)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2wvhsUi

No comments:

Post a Comment