The Straits Times melaporkan bahwa ruas-ruas jalan di sekitar Tiananmen sudah ditutup sepanjang malam, sementara tank-tank berdatangan.
Jurnalis diminta berkumpul di Forbidden City pukul 04.30. Mereka lantas akan diantar menggunakan bus menuju Tiananmen Square, di mana parade militer perayaan hari jadi China ke-70 itu akan dihelat.
Di sekitar mereka, berdiri sejumlah personel keamanan yang bakal memastikan parade perayaan 70 tahun China berdiri tersebut berjalan lancar.
Di lapangan bersejarah itu, Xi Jinping akan menyaksikan langsung 15 ribu tentara berarak memamerkan 580 alutsista mutakhir sementara 160 pesawat menderu di udara.
Tak hanya militer, parade ini juga bakal diramaikan dengna penampilan 100 ribu warga sipil dengan berbagai latar belakang, mulai dari petani, guru, hingga dokter dan pelajar.
[Gambas:Video CNN]
Mereka semua siap merayakan 70 tahun China berdiri setelah Partai Komunis di bawah pimpinan Mao Zedong berhasil mengalahkan Partai Nasionalis dalam perang sipil pada 1949 silam.
Dalam kurun waktu 70 tahun, China tumbuh menjadi negara makmur dan disegani dunia. Mereka bahkan menempati urutan kedua negara dengan perekonomian terbesar secara global. (has)
from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2neWsj7
No comments:
Post a Comment