Pages

Friday, February 15, 2019

Twitter Pertimbangkan Bikin Fitur 'Klasifikasi'

Jakarta, CNN Indonesia -- Pendiri dan CEO Twitter Jack Dorsey mengatakan tengah mempertimbangkan kemunculan fitur klasifikasi agar pengguna bisa memasukkan konteks tambahan ke dalam cuitannya.

Dorsey mengungkapkan rencana tersebut ketika didapuk menjadi pembicara dalam konferensi Internet dan Teknologi Goldman Sachs di San Fransisco, Kamis (14/2).

Menurutnya rencana memunculkan fitur klasifikasi merupakan cara untuk membantu pengguna merasa lebih nyaman saat membagikan sesuatu lewat Twitter pribadinya.

"Jenis fitur ini semacam re-tweet, namun ditambahkan beberapa konteks misal menambahkan kalimat yang sebenarnya ingin mereka katakan," ucap Dorsey seperti dilansir Mashable.

Ia mengatakan fitur klarifikasi sejauh ini masih sebatas rencana yang belum tentu diwujudkan dalam waktu dekat.

Lebih lanjut, ia menjelaskan contoh konkret soal cuitan lama yang berpotensi menghancurkan karir seseorang seperti kasus yang sempat menimpa komedian Kevin Hart dan sutradara film 'Guardians of the Galaxy James Gunn'.

Cuitan yang dianggap menginggung soal pedofilia membuat Hart kehilangan profesinya sebagai pembawa acara Oscar 2019. (din/evn)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2IoLdyy

No comments:

Post a Comment