Pages

Thursday, January 24, 2019

Chris Brown Tuntut Balik Pelapor Kasus Pemerkosaan

Jakarta, CNN Indonesia -- Rapper Chris Brown mengambil langkah hukum atas tuduhan pemerkosaan yang melibatkan dirinya di Paris beberapa waktu lalu. Ia menggugat balik wanita yang membuat tuduhan tersebut hingga ia sempat ditahan polisi.

Rencana gugatan itu dikonfirmasi oleh Pengacara Brown, Raphael Chiche kepada E! bahwa mereka melaporkan kembali atas tuduhan fitnah. Mereka disebut telah mengajukan gugatan itu ke kantor kejaksaan Rabu (23/1).

Sebelum kabar gugatan ini, Brown sendiri telah membantah tuduhan melakukan pemerkosaan di Paris lewat sebuah unggahan di akun Instagram. Namun, unggahan itu kini telah dihapus.

"Perempuan jalang ini berbohong," demikian tertulis pada sebuah foto yang ia unggah.


Sementara pada keterangannya, Brown menulis, "Saya ingin membuatnya benar-benar jelas, ini salah. Tidak pernah [melakukannya]. Untuk putri saya dan keluarga saya ini merupakan hal yang sangat kurang ajar dan melawan karakter serta moral saya."

Menurut laporan, Brown ditahan usai seorang wanita berusia 24 tahun mengaku telah dilecehkan secara seksual oleh penyanyi tersebut pada 15-16 Januari lalu.

Mengutip media lokal, wanita tersebut mengatakan dalam laporan ke polisi bahwa dia dan pelantun Turn Up the Music tersebut awalnya bertemu di sebuah klub bernama Le Crystal dekat Les Champs-Elysees.

Wanita tersebut kemudian mengaku mengikuti Brown menuju tempat musisi itu menginap di Le Mandarin Oriental. Di hotel itulah wanita itu mengaku diperkosa oleh sang bintang.


Chris Brown sebelumnya pernah terlibat kasus kekerasan pada 2009. Dia menyerang kekasihnya kala itu, Rihanna sehingga pelantun Unfaithful tersebut mengalami memar.

Brown mengakui kesalahannya saat itu. Dia mendapat hukuman lima tahun masa percobaan, satu tahun konseling kekerasan, dan enam bulan pelayanan masyarakat.

Bukan hanya itu, musisi yang baru-baru ini berduet dengan Agnezmo tersebut memang sudah beberapa kali tersangkut kasus kekerasan. Pada Oktober 2013, dia dan pengawalnya dilaporkan menyerang seorang laki-laki di Washington.

Chris Brown terkenal membawakan lagu kolaborasinya dengan Jordin Sparks berjudul No Air. Dia telah memenangkan satu Grammy Awards lewat kategori album R&B terbaik tahun 2012.

Sejauh ini ia telah merilis delapan album: Chris Brown (2005), Exclusive (2007), Graffiti (2009), F.A.M.E (2011), Fortune (2012), X (2014), Royalty (2015), dan Heartbreak on a Full Moon (2017). (agn/end)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping http://bit.ly/2S75U5s

No comments:

Post a Comment