Pages

Wednesday, November 28, 2018

Calon Ketum Pemuda Muhammadiyah Resmi Tinggal Tiga Nama

Jakarta, CNN Indonesia -- Muktamar PP Pemuda Muhammadiyah XVII di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, memasuki tahap akhir, pemilihan ketua umum dan formatur 2018-2022. Panitia pemilihan, Irfanusir Rasman mengatakan, tersisa tiga calon yang bersaing menggantikan posisi Dahnil Anzar Simanjuntak tersebut.

"Ahmad Fanani, Ahmad Labib, dan Sunanto," kata Irfan kepada CNNIndonesia.com, Rabu (28/11).

Irfan menjelaskan, pada awalnya ada enam calon, tiga kandidat lain yakni Andi Fajar Asti, Faisal, dan Muhammad Sukron. Kendati demikian, dinamika koalisi terjadi jelang paparan visi-misi masing-masing kandidat.

"Fajar dan Faisal mundur, mengarahkan dukungan ke Fanani. Sedangkan Sukron berkoalisi untuk majukan Sunanto," kata Irfan.

Hingga berita ini diturunkan, panitia pemilihan tengah melakukan penghitungan suara untuk posisi 12 formatur dari 64 orang yang dicalonkan. Sedangkan proses penghitungan suara untuk ketua umum, diprediksi baru akan selasai malam hari nanti.

"Proses voting dan hitung ini kita lakukan manual, terhitung dalam dua jam, baru 200 suara tercatat," kata Irfan.

Terpisah, calon ketum Pemuda Muhammadiyah, optimistis proses penghitungan suara berjalan lancar. "Kami mohon doa, semoga hasilnya baik. Proses demokrasi ini mari kita kawal," ujarnya. (ain/ain)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2SiFiL9

No comments:

Post a Comment