Pages

Wednesday, August 22, 2018

Penjualan Tiket Menurun, Box Office Korea Tetap Untung

Jakarta, CNN Indonesia -- Dewan Perfilman Korea mengatakan bahwa jumlah penonton film negara itu pada musim panas ini lebih rendah daripada periode sebelumnya. Namun berkat harga tiket yang lebih mahal, industri film masih mereguk untung.

Menurut data terbaru, industri perfilman Korea berhasil menjual 34,43 juta tiket selama puncak musim panas dari 19 Juli hingga 19 Agustus. Capaian itu lebih rendah dari pada tahun lalu yang mencapai 34,83 juta tiket.

Hal itu diumumkan oleh Dewan Perfilman Korea pada laporan bulanannya yang dipublikasikan Senin (20/8).


Meskipun secara jumlah penjualan tiket menunjukkan penurunan, jumlah pendapatan industri film jusru meningkat 10 miliar won atau sekitar Rp130,4 miliar menjadi 286,5 miliar won atau sekitar Rp3,7 triliun.
Peningkatan pendapatan itu disebutkan dalam laporan berkat kenaikan harga tiket serta meningkatnya minat penonton untuk bioskop format 4DX dan IMAX yang harga tiketnya dua kali lebih mahal dari versi standar atau 2D.

Laporan itu juga menunjukkan sebesar 58 persen tiket terjual di bioskop lokal. Angka itu juga menurun dari capaian tahun sebelumnya sebesar 62 persen.

Dari keseluruhan jumlah tiket film yang terjual pada musim panas pada tahun ini, sepertiganya berasal dari film 'Along With the Gods: The Last 49 Days'.

Film itu sendiri kini mendapatkan lebih dari 11,3 juta penonton memasuki pekan ketiga penayangannya.


Di sisi lain, film 'The Spy Gone North' tengah menuju titik 'aman' 4,8 juta tiket. Film spionase itu telah menjual 4 juta tiket pada Minggu (19/8). Sedangkan film pendatang baru, 'The Witness', yang dirilis pada 15 Agustus lalu juga tengah mengejar target mencapai 1,8 juta tiket terjual.

Ketiga film tersebut menjadi jawara box office Korea pada akhir pekan lalu.

"Perhatian dari penonton lokal pada musim panas ini tampaknya tertuju pada film yang memberikan pesan kasih sayang dan kemanusiaan," kata Kang Dong Young, kepala komunikasi Lotte Cultureworks yang menjalankan Lotte Cinema, salah satu jaringan bioskop terbesar di Korea.

"Kami dapat melihat ini dari fakta bahwa film-film tersebut, Along With the Gods yang memiliki pesan atas memaafkan dan penebusan, The Spy Gone North soal ideologi, dan The Witness tentang kecemasan seorang warga biasa, digemari satu per satu," lanjutnya, dikutip dari Yonhap.

[Gambas:Youtube] (end)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2MpAa9I

No comments:

Post a Comment