Pages

Saturday, September 22, 2018

Man United Unggul 1-0 Atas Wolverhampton di Babak Pertama

Jakarta, CNN Indonesia -- Manchester United untuk sementara unggul 1-0 atas tim tamu Wolverhampton pada laga babak pertama Liga Primer Inggris 2018/2019 di Stadion Old Trafford, Sabtu (22/9).

Satu-satunya gol di babak itu dicetak gelandang Setan Merah Fred pada menit ke-18.

Tendangan kencang kaki kanan Fred ke sisi kiri bawah gawang Wolverhampton tak mampu ditepis penjaga gawang Rui Patricio. Pemain asal Brasil ini menerima umpan matang dari Paul Pogba.

Sejak awal-awal babak pertama, Man United lebih menguasai jalannya pertandingan dari tim tamu. Meski demikian, tak banyak peluang yang mampu dihasilkan tim arahan Jose Mourinho.

Fred mencetak gol untuk Man United ke gawang Wolverhampton pada menit ke-18. (Fred mencetak gol untuk Man United ke gawang Wolverhampton pada menit ke-18. (Foto: REUTERS/Andrew Yates)
Setan Marah bahkan hanya mampu melahirkan dua tembakan tepat mengarah ke gawang. Sebaliknya, Wolverhampton mampu menciptakan tiga kali tembakan ke gawang.

Fred nyaris menambah skor keunggulan untuk timnya saat laga sudah memasuki masa injury time. Tendangan kencangnya masih mampu ditepis Patricio.

Laga babak pertama berakhir untuk keunggulan Man United 1-0 atas Wolverhampton.

Susunan Pemain Manchester United vs Wolverhampton

Manchester United (4-3-3): David De Gea; Antonio Valencia, Chris Smalling, Victor Lindelof, Luke Shaw; Paul Pogba, Marouane Fellaini, Fred; Jesse Lingard, Alexis Sanchez, Romelu Lukaku

Wolverhampton (4-3-3): Rui Patricio; Ryan Bennett, Conor Coady, Willy Boly; Matt Doherty, Joao Moutinho, Ruben Neves, Jonny; Helder Costa, Diogo Jota, Raul Jimenez (bac)

Let's block ads! (Why?)

from CNN Indonesia kalo berita gak lengkap buka link di samping https://ift.tt/2NzECDl

No comments:

Post a Comment